Islami.co (Haji 2024) — Salah satu kendala saat pemulangan jemaah haji adalah berlebihnya muatan bagasi. Biasanya hal ini terjadi karena banyaknya oleh-olehyang dibawa pulang ke tanah air, terlebih jatah perorang sangat terbatas.
Namun jemaah haji tak perlu khawatir. Ada cara khusus agar barang bawaan tidak kelebihan muatan, yaitu dikirimkan ke tanah air melalui jasa cargo Pos Indonesia.
PT Pos Indonesia kini menyediakan layanan pengiriman paket bagi para jemaah haji di Mekkah. Layanan ini dihadirkan di setiap sektor tempat jemaah haji Indonesia ditempatkan di Kota Mekkah, setelah sebelumnya sukses melayani di Madinah.
“Setelah melayani paket di Madinah, kami juga melayani jemaah haji di Mekkah,” ujar Hendrawan, petugas PT Pos Indonesia yang ditempatkan di Sektor 1 jemaah haji Indonesia, pada Rabu (13/6/2024).
Namun, untuk sementara, permintaan jasa paket dari jemaah di sektor 1 belum banyak. “Yang jelas setiap hari ada dua dos,” kata Hendrawan. Menurutnya, minimnya permintaan ini kemungkinan karena para jemaah haji belum mengetahui adanya layanan paket dari PT Pos Indonesia.
Tarif yang dikenakan untuk pengiriman paket adalah 22 Riyal per kilogram, ditambah biaya pengepakan sebesar 15 Riyal.
Meski minat jemaah untuk mengirim paket cukup tinggi, ada beberapa barang yang tidak diperbolehkan untuk dikirim.
“Air Zamzam tidak bisa dikirim, begitu juga baterai, serta uang juga tidak boleh dimasukkan,” jelas Hendrawan yang didampingi oleh Syaiful.
Hadirnya layanan ini, diharapkan para jemaah haji dapat lebih mudah mengirimkan oleh-oleh mereka ke Tanah Air tanpa harus khawatir tentang keterbatasan ruang bagasi pesawat. PT Pos Indonesia berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik demi kenyamanan dan kepuasan para jemaah haji.
(AN)