Setelah Adzan Shubuh Dianjurkan Baca Doa Ini

Setelah Adzan Shubuh Dianjurkan Baca Doa Ini

Setelah Adzan Shubuh Dianjurkan Baca Doa Ini

Adzan merupakan menjadi tanda masuk waktu shalat. Ketika adzan dikumandangkan dianjurkan bagi umat Islam untuk mendengarkannya dan membaca doa setelah adzan. Ada beberapa doa yang dianjurkan setelah adzan, salah satunya doa yang lazim kita lakukan.

Namun, menurut sebagian ulama, dianjurkan membaca doa khusus ini setelah adzah shubuh dan maghrib. Doa ini bisa dibaca setelah membaca doa adzan yang biasa dibaca. Berikut doa khusus setelah adzan shubuh:

اللهم هَذَا إِقْبَالُ نَهَارِكَ وَإِدْبَارُ لَيْلِكَ وَأَصْوَاتُ دُعَاتِكَ فاغْفِرْ لِي

Allahumma hadza iqbaalu nahaarika wa idbaaru lailika wa ashwaatu du’aaika faghfir lii

Artinya:

“Ya Allah, ini adalah (saat) datangnya siang-Mu, dan perginya malam-Mu, dan terdengarnya doa-doa untuk-Mu, maka ampunilah aku”

Sementara setelah adzan maghrib dianjurkan baca doa ini:

اللهم هَذَا إِقْبَالُ لَيْلِكَ وإدْبَارُ نَهَارِكَ وَأَصْوَاتُ دُعَاتِكَ فَاغْفِرْ ليْ

Allahumma hadza iqbaalu lailika wa idbaaru nahaarika wa ashwaatu du’aaika faghfir lii

Artinya:

“Ya Allah, ini adalah (saat) datangnya malam-Mu, dan perginya siang-Mu, dan terdengarnya doa-doa untuk-Mu, maka ampunilah aku”a