Di atas semua hamparan karunia dan nikmat dari Allah SWT ini, sudah selayaknya sebagai seorang hamba dan makhluk ciptaan-Nya. Kita harus selalu berdzikir supaya bisa terus menerus mengingat Allah SWT, dan juga harus bersyukur, sebagai bentuk terima kasih kepada Allah Swt. Dan tentu harus selalu beribadah kepada-Nya sebagai bentuk ketaatan kita kepada-Nya.
Namun karena dalam diri manusia itu selalu ada rasa malas dan berbagai godaan dari Iblis, untuk tidak melakukan perintah darinya. Maka dari itu, Allah SWT selalu memerintahkan hambanya untuk berdo’a dan meminta tolong kepadan-Nya. Berikut adalah do’a supaya kita selalu dikuatkan dalam berdzikir, bersyukur dan beribadah kepada Allah SWT.
اللهم أعني على ذكرك وشكرك وحسن عبادتك
“Allahumma a’inni ‘ala dzikrika wa syukrika wa chusni ‘ibadatika”
Artinya; “Ya Allah, bantulah aku untuk mengingat-Mu dan bersyukur kepada-Mu, serta agar bisa beribadah dengan baik kepada-Mu”
Do’a ini dianjurkan dibaca setiap selesai sholat, sebagaimana sabda Rosulullah SAW kepada Muadz;
“Demi Allah, aku benar-benar mencintaimu. Maka janganlah kamu lupa untuk membaca do’a disetiap selesai sholat; “Allahumma a’inni ‘ala dzikrika wa syukrika wa chusni ‘ibadatika” (HR. An-Nasa’i dan Abu Dawud).
Walaupun sebenarnya kita tidak akan sanggup untuk membalas nikmat yang diberikan oleh Allah SWT. Namun dengan berdzikir, dan bersyukur serta beribadah kepada-Nya lah, kita akan menjadi hamba yang taat kepadanya.