Doa Sebelum Melaksanakan Prosesi Lamaran

Doa Sebelum Melaksanakan Prosesi Lamaran

Ini doa yang dibaca saat sebelum prosesi lamaran

Doa Sebelum Melaksanakan Prosesi Lamaran
kafa’ah

Menikah adalah sunnah Rasulullah Saw. Rasul jelas mengatakan dalam hadisnya bahwa siapa yang membenci pernikahan, maka ia tidak termasuk golongan dan kelompok Rasululullah.

Namun, pernikahan bukanlah sebuah proses yang mudah semudah membalikkan telapak tangan. Ada beberapa proses yang harus dilewati, mulai perkenalan, lamaran, baru pernikahan.

Imam an-Nawawi dalam kitabnya al-Adzkar an-Nawawi menulis sebuah doa yang dibaca saat prosesi lamaran. Kedua mempelai dianjurkan untuk melaksanakan shalat istikharah dan membaca doa berikut:

اللَّهُمَّ إِنَّكَ تَقْدِرُ وَلآ أَقْدِرُ وَتَعْلَمُ وَلآ أَعْلَمُ وَأَنْتَ عَلاَّمُ الْغُيُوْبِ فَإِنْ رَأَيْتَ لِيْ فِيْ (…….) خَيْرًا فِى دِيْنِيْ وَآخِرَتِيْ فَاقْدِرْهَا لِيْ
Allahumma innaka taqdiru wa lâ aqdiru wa lâ a’lamu wa anta ‘allâmul ghuyûbi. Fa in ra`aita lî fî (…..) khairan fî dînî wa âkhiratî faqdirhâ lî
Ya Allah, sesungguhnya Engkau Maha Mentakdirkan, dan bukanlah aku yang mentakdirkan. Dan (Engkau) Maha Mengetahui apa yang tidak kuketahui. Engkau Maha Mengetahui hal-hal yang ghaib. Maka jika Engkau melihat kebaikan antara diriku dan (….. [sebutkan nama calon pasangan bin/binti ayahnya]) untuk agama dan akhiratku, maka takdirkanlah aku bersamanya.”
Wallahu A’lam.