Doa Persalinan

Doa Persalinan

Doa Persalinan

Persalinan merupakan sebuah proses yang harus dilalui oleh seorang ibu untuk menghadirkan kehidupan yang baru di dunia. Perasaan khawatir, harap-harap cemas dan lainnya campur aduk menjadi satu saat proses ini terjadi. Satu hal yang pastinya paling diharapkan ialah semoga bayi yang dilahirkan berada dalam kondisi sehat, utuh tanpa cacat, dan segala kebaikan lainnya. Disamping itu juga berharap semoga ibu yang melahirkan dalam kondisi yang sehat dan cepat kembali bugar.

Agar persalinan lancar dan terhindar dari segala bahaya melahirkan, Syekh Muhyiddin Abu Zakaria Yahya bin Syaraf al-Nawawi al-Dimasyqi, Al-Adzkar al-Muntakhabah min Kalaami Sayyid al-Abrar, (Surabaya: Kharisma, 1998), hal. 298 menjelaskan bahwa seyogyanya bagi suami, sambil menunggu lahirnya jabang bayi membaca:

  1. Ayat kursi 1x
  2. Membaca ayat 54 Q.S. Al-A’raf:

إِنَّ رَبَّكُمُ اللهِ الَّذِي خَلَقَ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضَ فِي سِتَّةِ أَيَّامٍ ثُمَّ اسْتَوَى عَلَى الْعَرْشِ يُغْشِي اللَّيْلَ النَّهَارَ يَطْلُبُهُ حَثِيثًا وَالشَّمْسَ وَالْقَمَرَ وَالنُّجُومَ مُسَخَّرَاتٍ بِأَمْرِهِ أَلَا لَهُ الْخَلْقُ وَالْأَمْرُ تَبَارَكَ اللهِ رَبُّ الْعَالَمِينَ

Inna Robbakumulladzii kholaqos samaawaati wal ardlo fii sittati ayyaamin tsummastawaa ‘alal ‘arsyi yughsyil lailan nahaaro yathlubuhu hatsiitsan wasy syamsa wal qomaro wan nujuuma musakhkhorootim biamrihi alaa lahul kholqu wal amru tabaarokaLlaahi robbil ‘aalamiin”

“Sesungguhnya Tuhan kamu ialah Allah yang telah menciptakan langit dan bumi dalam enam hari. Lalu Dia bersemayam di ‘Arsy. Dia menutupkan malam kepada siang yang mengikutinya dengan cepat, dan (diciptakan-Nya pula) matahari, bulan, dan bintang-bintang (masing-masing) tunduk kepada perintah-Nya. Ingatlah, menciptakan dan memerintah hanyalah hak Allah. Maha Suci Allah, Tuhan semesta alam.

  1. Surat al-Falaq 1x
  2. Surat an-Nâs 1x
  3. Disamping bacaan di atas, suami juga dianjurkan untuk memperbanyak membaca do’a di bawah ini:

 لَآ إِلَهَ إِلَّا اللهُ الْعَظِيْمُ الْحَلِيْمُ لَآإِلَهَ إِلَّا اللهُ رَبُّ الْعَرْشِ الْعَظِيْمِ لَآإِلَهَ إِلَّا اللهُ رَبُّ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضِ وَرَبُّ الْعَرْشِ الْعَظِيْمِ

Laa ilaaha illallaahul ‘adziimul haliim. Laa ilaaaha illaLlaahu Robbul ‘arsyil ‘adziim. Laa ilaaha illaLlaahu Robbus samaawaati wal ardli wa Robbul ‘arsyil ‘adziim

“Tiada tuhan selain Allah Yang Maha Agung lagi Bijaksana. Tiada tuhan selain Allah Pemilik ‘Arsy yang Agung. Tiada tuhan selain Allah Pemilik langit dan bumi dan ‘Arsy yang Agung”.

Demikian semoga bermanfaat dan semoga diijabah oleh Allah SWT. Amin. Wallahu a’lam bi shawab.