Sebagai seorang makhluk ciptaan Allah, manusia tidak akan terlepas dari salah dan dosa. Hal ini juga pernah disabdakan oleh Rasulullah SAW dalam sebuah hadisnya, “manusia adalah tempatnya salah dan lupa.” Namun, sebaik-baiknya manusia yang salah adalah yang mau mengakui kesalahannya dan mau bertaubat.
Doa berikut dibaca saat berdoa, baik setelah shalat atau untuk digunakan sebagai dzikir sehari-hari yang bisa dilaksanakan setiap waktu untuk mengakui kesalahan kita dan meminta kepada Allah SWT agar memberikan pintau taubat yang seluas-luasnya.
Doa ini juga pernah dibaca oleh nabi Yunus ketika beliau berada di dalam ikan paus.
لَّا إِلَهَ إِلَّا أَنتَ سُبْحَانَكَ إِنِّي كُنتُ مِنَ الظَّالِمِينَ
Tidak ada Tuhan selain Engkau. Maha Suci Engkau, sesungguhnya aku adalah termasuk orang-orang yang zalim. (QS. Al-Anbiya’: 87)