Tafsir Surat Al-Anbiya’ Ayat 35 Tentang Ujian Hidup

Tafsir Surat Al-Anbiya’ Ayat 35 Tentang Ujian Hidup

Tafsir Surat Al-Anbiya’ Ayat 35 Tentang Ujian Hidup
Kitab-kitab yang disusun rapi.

Manusia seringkali lupa bahwa ujian tak selalu menyakitkan dan menyengsarakan. Makna ujian sebetulnya cukup luas. Orang yang diberi jabatan dan tercukupi kebutuhan materi, itu juga termasuk ujian.

Bila manusia memahami akan ketentuan Allah yang telah digariskan di alam raya ini maka ia akan sadar dan mengetahui akan keagungan-Nya. Dia Maha Sempurna dan Maha Bijaksana, terutama dalam hal menciptakan semua makhluk-Nya. Terdapat banyak hikmah dan tujuan yang harus diungkap oleh manusia agar dirinya menjadi makhluk yang bersyukur kepada-Nya.

Allah berfirman dalam Surat Al-Anbiya’ Ayat 35 yang berbunyi:

كُلُّ نَفْسٍ ذَائِقَةُ الْمَوْتِ ۗ وَنَبْلُوكُم بِالشَّرِّ وَالْخَيْرِ فِتْنَةً ۖ وَإِلَيْنَا تُرْجَعُونَ

Artinya:

Tiap-tiap yang berjiwa akan merasakan mati. Kami akan menguji kamu dengan keburukan dan kebaikan sebagai cobaan (yang sebenar-benarnya). Dan hanya kepada Kamilah kamu dikembalikan. (QS. Al-Anbiya’: 35).

Menurut Imam Ar-Razi dalam tafsir Mafatih al-Ghaib, setiap makhluk yang bernyawa pasti akan merasakan kematian dan  dalam kehidupan di dunia, Allah menguji kepada manusia dengan berbagai ujian baik berupa kenikmatan, kelapangan rizki, mudah menjalankan ketaatan maupun berupa musibah yang menyengsarakan seperti sakit, kekurangan harta benda, kematian dan lainnya.

Hal ini bertujuan agar manusia termotivasi dan selalu berusaha menjadi manusia terbaik dalam kebaikan, terpuji akhlaknya, paling banyak amalnya, dirinya termasuk orang yang syukur atau kufur karena pada prinsipnya kehidupan dunia ini ibarat sebuah kompetisi yang akan dicari para pemenangnya.

Menurut Imam Ibnu Katsir dalam tafsirnya, saat manusia melakukan ketaatan ataupun kemaksiatan itu juga termasuk sedang diuji. Ia mau bersyukur atas nikmat Allah berupa kesehatan sehingga mampu menjalankan ketaatan tersebut. Begitu juga saat melakukan maksiat, dirinya sedang diuji seberapa mampu menjauhi hal yang terlarang serta berusaha untuk menyadarinya dengan bertaubat.

Dari sini penjelasan ini, manusia tak pantas untuk menyombongkan diri dengan segala kelebihan yang ia miliki karena pada hakikatnya semuanya milik Allah serta akan kembali kepada-Nya dan manusia akan diminta pertanggungjawaban atas segala perbuatan yang ia lakukan.