Lima Shalat Sunnah Ini Tidak Dianjurkan Berjamaah

Lima Shalat Sunnah Ini Tidak Dianjurkan Berjamaah

Lima Shalat Sunnah Ini Tidak Dianjurkan Berjamaah
Shalat ada dua macam: shalat wajib dan shalat sunnah. Shalat wajib berati shalat lima waktu yang wajib mengerjakannya bagi orang yang sudah mencukupi persyaratan. Sementara shalat sunnah adalah shalat yang dianjurkan mengerjakannya, serta tidak berdosa bila meninggalkannya.

Shalat sunnah ada banyak kategori. Ada yang disunnahkan berjamaah dan ada juga tidak tidak dianjurkan berjemaah. Di antara shalat sunnah yang tidak dianjurkan berjemaah adalah sebagai berikut:

Pertama, shalat rawatib, yaitu shalat yang dikerjakan sebelum atau setelah mengerjakan shalat fardhu. Misalnya, shalat sunnah sebelum shalat shubuh, sebelum dan setelah shalat dzuhur, sebelum shalat ashar, sebelum dan sesudah shalat maghrib, dan sebelum dan setelah shalat isya.

Kedua, shalat witir, maksud shalat witir di sini adalah shalat witir yang dikerjakan pada selain bulan Ramadhan.

Ketiga, shalat dhuha, shalat ini juga tidak dianjurkan berjemaah dan lebih baik dikerjakan sendirian.

Keempat, shalat tahiyatul masjid, yaitu shalat sunnah yang dikerjakan saat masuk masjid. Shalat sunnah ini boleh dikerjakan selama belum duduk, kalau sudah duduk kesunnahan mengerjakannya sudah gugur.

Kelima, shalat istikharah, yaitu shalat sunnah yang dilakukan ketika ingin melakukan sesuatu atau dalam kondisi bimbang.

Selengkapnya, klik di sini