Semua orang tidak akan pernah lepas dari dosa, akan tetapi sebaik-baik manusia adalah orang yang melakukan kesalahan lalu bertaubat dan kembali ke jalan Allah SWT, dengan merenungi seluruh kesalahan yang dilakukan kemudian berjanji pada diri sendiri dan Allah SWT untuk tidak mengulangi lagi kesalahan-kesalahan tersebut, serta kembali ke jalan ilahi.
Selain itu, kita juga dianjurkan untuk bertawakkal dan menyerahkan seluruh dosa kita kepada Allah, dengan berdzikir dan mengerjakan amal saleh. Salah satunya dengan membaca dengan rutin dzikir atau doa berikut:
رَّبَّنَا عَلَيْكَ تَوَكَّلْنَا وَإِلَيْكَ أَنَبْنَا وَإِلَيْكَ الْمَصِيرُ
Rabbana alaika tawakkalna wa ilaika anabna wa ilaikal mashir.
Ya Tuhan kami hanya kepada Engkaulah kami berserah diri dan hanya kepada Engkaulah kami bertaubat dan hanya kepada Engkaulah kami kembali. (QS. Al-Mumtahanah: 4).
Namun yang perlu diperhatikan adalah ketika sudah kembali ke jalan Allah SWT, jangan tiba-tiba merasa paling benar sendiri dan sering menyalahkan orang lain, hanya karena perbedaan.
Wallahu A’lam.