Tahukah kamu, air zamzam kini bisa dipesan online? Air zamzam memang menjadi salah satu daya tarik bagi umat Islam. Tidak salah air zam-zam selalu diburu orang, apalagi ketika berada di Masjidil Haram. Selain berkhasiat, air zamzam diyakini membawa berkah bagi yang meminumnya. Di tengah pembatasan sosial ini, agaknya muslim sangat susah untuk mendapatkan air zamzam. Tapi, keadaaan sudah berubah.
Kini, air suci zamzam ternyata dapat diperoleh secara online jika anda tinggal di sekitarMekkah. Hal ini bisa dilakukan berkat kerjasama antara pemerintah Arab Saudi dengan sebaah platform bisnis setempat. Percobaan pendistribusian secara online ini dilakukan selama Ramadhan dan pada masa pendemi COVId 19. Anda cukup dengan membayar $2 atau sekitar 30 ribu Anda akan mendapatkan air zamzam sebesar 5 liter.
Proyek air zam-zam online ini merupakan sebuah usaha yang dilakukan oleh National Water Co. “ Distribusi hanya tersedia Mekah. Layanan tersebut akan diperluas hingga ke semua kota di wilayah kerajaan Arab Saudi,” demikian pernyataan dari perusahaan tersebut seperti diansir laman arabnews.
Dalam keterangannya pelanggan online hanya akan menerima air zamzam maksimal empat botol. Masing-masing botol berisi 5 liter. Untuk pesanan kedua dapat dilakukan setelah 30 hari dari pembelian pesanan pertama. Disampaikan juga ada ongkos kirim yang dibebankan kepada pembeli air zam-zam.
Saat ini ada beberapa perusahaan yang ingin menjadi distributor air zam-zam. Salah satu yang adalah Panda, sebuah perusahaan ritel. Perusahaan ini telah menandatangani pendistrubusian air zamzam di cabang-cabangnya semanjak 27 April lalu. Namun untuk pembelian di tokonya pembeli hanya mendapatkan dua botol saja. Saat ini Proyek Air zam-zam sedang mengkaji jumlah yang diizinkan untuk disitribusikan yang disesuaikan dengan kondisi produksi.
Lalu, bagaimana dengan distribusi di luar Mekkah atau negara lain seperti di Indonesia? Tampaknya tinggal menunggu waktu saja kita bisa memesannya langsung dari rumah kita.