Inilah Embarkasi dengan Kloter Terbanyak se-Indonesia Tahun 2024

Inilah Embarkasi dengan Kloter Terbanyak se-Indonesia Tahun 2024

Selain menjadi embarkasi dengan kloter terbanyak, embarkasi ini juga difasilitasi dengan layanan fast track.

Inilah Embarkasi dengan Kloter Terbanyak se-Indonesia Tahun 2024
Saiful Mujab, Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri Ditjen PHU Kementerian Agama terkait penyelenggaraan Haji 2024. (MCH)

Islami.co (Haji) – Pada tahun 2024 ini, Kementerian Agama telah menyiapkan 14 embarkasi untuk keberangkatan jemaah haji. Namun, jumlah jemaah dan kloter yang diberangkatkan masing-masing bandara embarkasi tidak sama.

Di antara 14 kelompok terbang (Kloter) tersebut, kloter terbanyak adalah dari embarkasi Surabaya (SUB). Hal ini disampaikan Saiful Mujab, Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri Ditjen PHU Kementerian Agama RI.

Menurut Saiful Mujab, Embarkasi Surabaya pada tahun 2024 akan memberangkatkan 106 kloter dari 554 kloter.

“Jemaah haji melalui Embarkasi Surabaya tahun ini sebanyak 106 kelompok terbang. Artinya kloter melalui Embarkasi Surabaya menjadi yang terbanyak dari total 554 kelompok terbang tahun ini,” ujar Saiful Mujab, saat melantik Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Surabaya 1445 H/2024 M di Aula Muzdalifah, Asrama Haji Embarkasi Surabaya, dikutip dari situs resmi Ditjen PHU, Kemenag, Jumat (3/5/2024).

Selain menjadi embarkasi dengan kloter terbanyak, Surabaya Juanda juga menjadi salah satu embarkasi yang masuk kategori Fast Track, bersama dua embarkasi lain, yaitu Adi Soemarmo Solo, dan Soekarno-Hatta Tangerang, Banten.

Dari berbagai negara di belahan dunia, hanya Indonesia yang memiliki tiga fast track saat haji. Hal ini menurut Saiful Mujab merupakan penghargaan bagi Indonesia sebagai salah satu negara sahabat Arab Saudi.

“Hanya Indonesia yang memiliki tiga layanan fast track di dunia dalam penyelenggaraan ibadah haji,” tambah Saiful.

Dengan adanya tambahan fast track diharapkan bisa menambahkan kenyamanan bagi jemaah haji asal Indonesia, khususnya dari Embarkasi Surabaya. Para jemaah haji bisa langsung menuju pemondokan tanpa menunggu proses imigrasi yang mungkin menyita waktu yang agak lama.

“Dengan fast track, jemaah saat turun di Madinah atau Jeddah bisa langsung menuju pemondokan. Ini tentu memberi kemudahan dan kenyamanan kepada jemaah haji Indonesia,” lanjutnya.

(AN)